Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Sering Sakit Perut Usai Minum Kopi, apa yang Salah?

Jumat, 14 Desember 2018 – 16:48 WIB
Sering Sakit Perut Usai Minum Kopi, apa yang Salah? - JPNN.COM
Kopi. Foto : Ricardo/JPNN.com

jpnn.com - Minum kopi sudah tidak bisa dipisahkan dari kehidupan masyarakat. Digemari oleh segala usia dan kalangan, minum kopi dianggap dapat meningkatkan performa ketika bekerja.

Itu sebabnya kopi kerap dinikmati sebelum mulai beraktivitas. Namun, pada beberapa orang, minum kopi dapat menyebabkan sakit perut.

Minum kopi dan kaitannya dengan sakit perut

Kopi adalah minuman berkafein yang dipercaya dapat mencegah kantuk dan menambah konsentrasi. Konsumsi kopi yang baik adalah tidak lebih dari dua cangkir kopi dalam sehari.

Pada sebagian besar orang, kopi diminum di pagi hari sebelum mulai beraktivitas. Namun ternyata, beberapa orang bisa mengalami sakit perut setelahnya, terutama saat mengonsumsinya dalam kondisi perut kosong.

Hal ini bisa terjadi karena peningkatan asam lambung, sehingga orang yang minum kopi saat perut kosong kerap mengalami rasa nyeri pada bagian ulu hati, mual atau muntah. Terlebih lagi bila Anda memang memiliki riwayat mag atau GERD (Gastro-oesophageal Reflux Disease), maka kemungkinan untuk mengalaminya menjadi lebih tinggi.

Untuk itu, sebelum minum kopi, ada baiknya Anda mengisi perut setidaknya dengan roti ataupun biskuat agar peningkatan asam lambung tidak terjadi pada lambung yang kosong.

Selain keadaan perut yang kosong, kafein pada kopi bersifat stimulan yang bisa merangsang kerja usus menjadi lebih cepat. Hal ini yang menimbulkan perut kram dan mulas. Itulah sebabnya orang minum kopi agar BAB lebih lancar.

Ikut-ikut tren ngopi boleh saja. Tapi kalau Anda sering sakit perut usai minum kopi, mungkin ini yang terjadi.

Sumber Klikdokter

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close