Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Seriusi Masalah Pemuda, UGM Luncurkan YouSure

Senin, 23 Mei 2011 – 00:01 WIB
Seriusi Masalah Pemuda, UGM Luncurkan YouSure - JPNN.COM
YOGYAKARTA – Universitas Gadjah Mada (UGM) Yogyakarta meluncurkan Pusat Kajian Kepemudaan atau Youth Studies Centre (YouSure). Keberadaan YouSure yang diresmikan Sabtu (21/5) lalu oleh Menpora Andi Mallarangeng itu nantinya tidak hanya menggeluti masalah kepemudaan, namun juga menyebar ide-ide dan membangun jaringan antarpemuda.

Saat meresmikan YouSure di Kampus Fisipol UGM, Sabtu (21/5) lalu, Menpora Andi Mallarangeng mengatakan, sampai saat ini Indonesia tidak memiliki ahli pemuda ataupun kajian mendasar tentang pemuda. "Sehingga tidak ada pemetaan yang jelas terkait permasalahan dan potensi pemuda,” kata Menpora.

Menurut menteri yang juga alumnus Fisipol UGM itu, Indonesia juga tidak memiliki literatur komprehensif yang membahas tuntas isu-isu kepemudaan. Karenanya, kata Menpora, jangan heran jika tiba-tiba pemuda dihadapkan pada persoalan terorisme ataupun radikalisme.

Menpora pun berharap YouSure yang diresmikannya itu dapat merumuskan kebijakan tentang bagaimana semestinya pemuda berkiprah. ”Keberadaan pusat kajian kepemudaan ini menjadi sangat strategis untuk membantu merumuskan kebijakan kepemudaan yang lebih kokoh dan terarah dengan dukungan data yang kuat,” ulasnya.

YOGYAKARTA – Universitas Gadjah Mada (UGM) Yogyakarta meluncurkan Pusat Kajian Kepemudaan atau Youth Studies Centre (YouSure). Keberadaan YouSure

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close