Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Setahun Lebih, Honorer K2 Lulus Tes Belum Terima SK

Sabtu, 16 Mei 2015 – 01:05 WIB
Setahun Lebih, Honorer K2 Lulus Tes Belum Terima SK - JPNN.COM
Honorer. Foto: dok.JPNN

jpnn.com - BATAM - Sudah 13 bulan sejak dinyatakan lulus tes, ratusan honorer K2 Kota Batam belum juga mengantongi SK sebagai CPNS.

Kemarin, perwakilan dari ratusan honorer k2 tersebut menyambangi kantor DPRD Kota Batam. Mereka meminta kejelasan atas status mereka yang masih terombang-ambing sebagai honorer.

"SK kami tak dikeluarkan, padahal sudah 13 bulan sejak dinyatakan lulus," kata seorang honorer yang tak ingin namanya ditulis di media.

Menurut dia, selama ini pihaknya tak pernah mendapat kejelasan mengenai SK dimaksud. Pemerintah daerah hanya memberi janji palsu akan mengupayakan keluarnya SK.

"Nah, buktinya kami bekerja tanpa SK. Selama ini kami jalankan kewajiban dengan ikhlas. Tapi semakin kami diam, SK juga tak keluar," terangnya.

Dijelaskan pria yang mengajar di salah satu SMP Negeri di Batam ini, jika mereka hanya meminta kejelasan status. "Kami tak minta banyak, kami hanya ingin SK itu keluar," tegasnya.

Sementara itu, Udin P Sihaloho Sekretaris Komisi 4 DPRD Batam, meminta agar honorer K2 yang sempat lulus namun menggunakan SK bodong dapat sadar dan mengikhlaskan untuk tidak jadi CPNS.

"Saya tetap pada prinsipnya mendukung transparansi atas kelulusan CPNS. Namun saya mengimbau agar yang lulus karena SK bodong menyerah dan membiarkan kawan-kawan yang telah berjuang mendapat kebenaran," pungkas Udin. (she/sam/jpnn)

BATAM - Sudah 13 bulan sejak dinyatakan lulus tes, ratusan honorer K2 Kota Batam belum juga mengantongi SK sebagai CPNS. Kemarin, perwakilan dari

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News