Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Setiap Menit Lahir 11 Bayi

Minggu, 20 Maret 2011 – 10:55 WIB
Setiap Menit Lahir 11 Bayi - JPNN.COM
Faozan ketika itu sedang menghadiri seminar sehari Optimalisasi Survei Demografi dan Kesehatan Indonesia (SDKI) tahun 2007 yang diselenggarakan di Hotel Bukit Senggigi, Lombok Barat. Seminar dibuka Kepala BKKBN Provinsi NTB, Drs H Sukardi M.Kes dan dihadiri unsur terkait. Diantaranya dari BKKBN, Badan Pusat Statistik, perguruan tinggi, LSM dan lain-lain. Tujuannya menginformasikan isu-isu strategis dan mendiskusikannya sehingga semua stakeholder memiliki persepsi yang sama dalam hal pemanfaatan data hasil SDKI. Data-data tersebut nantinya dijadikan sebagai dasar dalam menyusun strategi program dan kebijakan pembangunan kependudukan, KB dan kesehatan.

Dikatakan Faozan, selain kesadaran masyarakat, tugas BKKBN adalah memberikan pemahaman kepada pasangan usia subur untuk mengatur kelahiran anak. Indonesia masih tergolong longgar dan toleran dalam hal pengaturan kelahiran anak. China sudah membuat kebijakan pasangan usia subur (PUS) hanya boleh punya satu anak. Tetapi yang satu ini benar-benar dipelihara oleh negara. Anak kedua bagi PUS di China sudah kenai pajak. Bahkan di India lebih keras lagi dalam menekan laju pertumbuhan penduduk. Setelah punya anak satu, pria langsung steril.

‘’BKKBN menekan angka pertumbuhan penduduk melalui advokasi, sosialisasi dan memperkuat SDM. Ada pelatihan untuk penyuluh KB, penyuluhan kepada tokoh masyarakat, TNI, Polri dan lain-lain. Serta BKKBN bermitra dengan semua pihak termasuk meningkatkan pendanaan untuk menopang pelaksanaan semua kegiatan,’’ kata Faozan.

Angka pertumbuhan penduduk yang dikejar adalah 1:1. Artinya, satu kematian diganti dengan satu kelahiran. Dikenal dengan istilah zero population grouth. 

Kepala BKKBN Provinsi NTB, Drs H Sukardi M Kes mengatakan, apabila laju pertambahan penduduk Indonesia masih 1,49 per seperti sekarang, maka jumlah penduduk Indonesia pada tahun 2045 menjadi 450 juta jiwa. Berarti satu dari 20 penduduk dunia adalah orang Indonesia.

MATARAM –Setiap menit ada 11bayi yang lahir di Indonesia. Dalam setahun bayi lahir mencapai 4,5 – 5 juta. Sedangkan orangtua yang meninggal

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News