Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Shin Tae Yong, Malas Pantau Liga 1, Cuma Andalkan Pemain Naturalisasi

Minggu, 17 Maret 2024 – 15:04 WIB
Shin Tae Yong, Malas Pantau Liga 1, Cuma Andalkan Pemain Naturalisasi - JPNN.COM
Shin Tae Yong. Foto: Dhiya Muhammad El Labib/JPNN.com

"Karena masih di kampung halamannya dan malas memantau Liga 1, STY pun sepertinya tutup mata dengan blunder amatir penjaga gawang Adi Satryo (PSIS) ketika kebobolan gol kedua Persib di pekan ke-26 pada 27 Februari lalu. Gol ketiga Persib ke gawang PSIS, juga ada andil “assist” dari bek Wahyu Prasetyo. Ironisnya, kedua pemain tersebut tetap dipanggil STY masuk skuad timnas. Pokoknya terserah STY. Enggak ada urusan dengan performa di Liga 1," ungkap Towel.

Bung Towel menegaskan senjata dan jurus Shin Tae Yong cuma naturalisasi.

Maka setibanya di Jakarta seusai berlibur, Shin langsung terbang ke Belanda, Belgia, dan Italia untuk memantau pemain naturalisasi.

"Soal naturalisasi ini, untungnya PSSI back up penuh, sangat responsif," katanya.

Keinginan Shin agar Thom Haye, Ragnar Oratmangoen, dan Nathan Tjoe A-On segera dinaturalisasi langsung dikebut.

Urusan DPR, pengambilan sumpah, KTP, paspor lalu perpindahan federasi dilakukan dengan cara sesingkat-singkatnya.

Bahkan, pengambilan sumpah untuk Nathan Tjoe A-On berlangsung di Kantor Imigrasi (Kanim) Kelas I Khusus TPI Soekarno Hatta, Senin (11/3) malam.

"Bayangkan, Senin, 11 Maret itu tanggal merah, hari libur nasional, yaitu Hari Suci Nyepi, tetapi, demi timnas dan permintaan STY sumpah terhadap Nathan Tjoe A-On bisa dilaksanakan. Sebuah extra effort dan lobi yang sangat powerful," kata Bung Towel.

Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae Yong malas memantau Liga 1 karena merasa sudah di backup penuh oleh PSSI dengan menyiapkan pemain naturalisasi.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News