Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Shopee Meluncurkan Fitur HEB, Dukung Kemajuan Desainer Lokal Jangkau Pasar Dunia

Senin, 22 Januari 2024 – 00:20 WIB
Shopee Meluncurkan Fitur HEB, Dukung Kemajuan Desainer Lokal Jangkau Pasar Dunia - JPNN.COM
Shopee Indonesia meluncurkan fitur baru High-End Brands Indonesia (HEB) dihadiri berbagai desainer top tanah air pada Sabtu (20/1). Foto: dok Shopee

jpnn.com, JAKARTA - Shopee Indonesia meluncurkan fitur baru bernama High-End Brands Indonesia (HEB) pada Sabtu (20/1).

Melalui fitur tersebut, para pelanggan bisa membeli karya eksklusif 60 brand dan perancang busana ternama di Indonesia.

Selain itu, platform itu juga akan membuka kesempatan bagi produk fesyen lokal untuk menjangkau pasar dunia.

Direktur Eksekutif Shopee Indonesia, Handhika Jahja mengatakan saat ini 60 brand dan perancang busana kenamaan Indonesia telah bergabung di kanal HEB.

Dia pun meyakinan terhadap prospek industri fashion melalui e-commerce di Indonesia terus meningkat.

“Hadirnya HEB, diharapkan dapat mendukung kemajuan para perancang busana Indonesia untuk bisa menjangkau pembeli mancanegara, yang nantinya dapat mempelopori industri Indonesia untuk menjadi salah satu pemain kunci dalam industri fasyen global,” kata Dhika dalam siaran persnya, Minggu (21/1).

Dia menambahkan tren belanja produk eksklusif melalui teknologi digital sudah dikenal di berbagai negara.

Hal itu menandakan tingkat kepercayaan publik dari sisi keamanan dan kenyamanan belanja online semakin meningkat.

Fitur baru bernama High-End Brands Indonesia (HEB) by Shopee akan membuka kesempatan bagi produk fesyen lokal untuk menjangkau pasar dunia.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News