Siap Jadi Capres, Gus Muhaimin Minta Restu Masyayikh Ponpes Langitan
jpnn.com, TUBAN - Ketua Umum DPP Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Abdul Muhaimin Iskandar (Gus Muhaimin) terus melakukan safari politik ke berbagai daerah.
Gus Muhaimin melaksanakan kegiiatan tersebut sebagai upaya memuluskan langkahnya maju dalam Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024 mendatang.
Eks Menaker itu juga berkunjung dan bersilaturahmi ke berbagai tokoh dan ulama agar langkahnya diberikan kemudahan keberkahan.
Salah satunya dengan menghadiri Haul Akbar Muasis dan Masyayikh Pondok Pesantren atau Ponpes Langitan, Tuban, Jawa Timur, Kamis (8/9/2022).
Gus Muhaimin mengatakan Pilpres dan Pileg 2024 merupakan langkah besar sehingga memerlukan dukungan dan doa restu dari para kiai, ulama dan masyayikh.
”Kami perlu ngalap (mencari) berkah para kiai, para ulama,” ujar Gus Muhaimin.
Wakil Ketua DPR RI ini hadir didampingi Wakil Ketua MPR yang juga Wakil Ketua Umum DPP PKB Jazilul Fawaid, Sekjen DPP PKB Hasanuddin Wahid, Anggota DPR RI Fraksi PKB Ratna Juwita dan Farida Hidayati,
Bupati Bojonegoro Ana Muawanah, Ketua DPP Lukmanul Khakim, dan jajaran DPW PKB Jatim dan DPC PKB Tuban.