Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Sido Muncul dan Kodam VI/Mulawarman Gelar Operasi Katarak Gratis Kepada 75 Pasien di Balikpapan

Minggu, 16 Juli 2023 – 09:43 WIB
Sido Muncul dan Kodam VI/Mulawarman Gelar Operasi Katarak Gratis Kepada 75 Pasien di Balikpapan - JPNN.COM
Direktur Sido Muncul Irwan Hidayat. Sido Muncul Dan Kodam VI/Mulawarman gelar operasi katarak gratis kepada 75 pasien di Balikpapan, Sabtu (15/7). Foto: dok. Sido Muncul

jpnn.com, BALIKPAPAN - PT. Industri Jamu Dan Farmasi Sido Muncul, TBK kembali mengadakan kegiatan operasi mata katarak gratis untuk masyarakat yang membutuhkan.

Kali ini, Sido Muncul bekerja sama dengan Kodam VI/Mulawarman, Perdami Cabang Kalimantan Timur, dan Kalimantan Utara, menggelar operasi mata katarak untuk 75 pasien. 

Kegiatan bakti sosial itu digelar di Rumah Sakit TK. II Dr. R. Hardjanto Balikpapan dalam rangka HUT ke-65 Kodam VI/Mulawarman.

Bantuan dana sebesar Rp 152 juta diberikan oleh Sido Muncul untuk kegiatan operasi mata katarak.

Sido Muncul dan Kodam VI/Mulawarman Gelar Operasi Katarak Gratis Kepada 75 Pasien di Balikpapan
Sido Muncul dan Kodam VI/Mulawarman gelar operasi katarak gratis kepada 75 pasien di Balikpapan, Sabtu (15/7). Foto: dok. Sido Muncul

Adapun bakti sosial operasi mata katarak itu dihadiri langsung oleh Pangdam VI/Mulawarman Mayjen TNI Tri Budi Utomo, Kasdam VI/Mulawarman Brigjen TNI Susilo, dan Inspektur Kodam VI/Mulawarman Brigjen TNI Amrin Ibrahim.

Lalu, ada pula Kapok Sahli Pangdam VI/Mulawarman Brigjen TNI Yuswandi, Karumkit TK. II Dr. R. Hardjanto Balikpapan Kolonel Ckm Dr. Rachmat Budi Prasetyo, serta Wakil Ketua Perdami Kaltim-Kaltara dr. Henry Lasut.

Sementara itu, Direktur Sido Muncul Irwan Hidayat menghadiri kegiatan bakti sosial itu secara virtual.

PT. Industri Jamu dan Farmasi Sido Muncul, Tbk., kembali mengadakan kegiatan operasi mata katarak gratis di Balikpapan.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close