Sikapi Fenomena Jual Hotel, Ali Zamroni DPR: Pandemi Bikin Bisnis Pariwisata Tak Menentu
“Dia pasti punya utang dengan bank yang harus dibayar. Meski perbankan sudah memberikan restrukturisasi utang, tetapi kan ada batasannya. Tidak mungkin bank terus-menerus memberikan restrukturisasi. Bank juga punya daya tahan yang terbatas,” paparnya.
Dalam situasi seperti ini, lanjut Ali lagi, pengusaha sudah melakukan langkah efisiensi dan penghematan dalam manajemen, termasuk PHK, potong gaji, dan lain-lainnya.
“Namun langkah itu, belum juga mampu menolong chasflow perusahaan, ya mungkin salah satu jalan terbaik, ya mau tak mau dijual," ungkapnya.
Disinggung saran kepada pemerintah, Ali dengan tegas meminta agar kebijakan vaksinasi yang sudah diprogram harus segera dipercepat.
“Presiden menargetkan sekitar 12 bulan selesai, vaksinasi. Namun lagi-lagi itu tergantung dari jumlah vaksin yang tersedia. Bahkan ada yang memperkirakan vaksinasi baru selesai sekitar 5 tahun. Makanya kita dorong pemerintah mempercepat,” pungkasnya.(fri/jpnn)