Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Sikut Rahang Lawan hingga Patah, Rizaldi Dilarang Main Enam Laga

Sabtu, 03 Juni 2017 – 20:52 WIB
Sikut Rahang Lawan hingga Patah, Rizaldi Dilarang Main Enam Laga - JPNN.COM
Firman Septian saat diperiksa tim medis. Foto: psps ofisial

jpnn.com, PEKANBARU - Rizaldi, pemain PSBL Langsa yang terekam video dengan sengaja menyikut pemain sayap PSPS, Firman Septian akhirnya mendapat sanksi dari Komisi Disiplin PSSI.

Hal ini berdasarkan hasil sidang Komisi Disiplin (Komdis) PSSI, Kamis (1/6), di Kantor PSSI, Gran Rubina Kuningan, Jakarta.

Sidang dipimpin Ketua Komdis, Asep Edwin, lalu ada Wakil Ketua Umar Husin, dan para anggota yakni Yusuf Bachtiar, Dwi Irianto, Eko Hendro Prasetyo tersebut memutuskan 14 poin sanksi kepada pemain, official hingga panitia pelaksana pertandingan dari klub yang berbeda.

Salah satunya sanksi yang diberikan kepada pemain PSBL Langsa, Rizaldi dengan sanksi larangan bermain sebanyak 6 kali dan denda Rp10 juta. Rizaldi dinilai terbukti dengan sengaja menyikut pemain PSPS Riau, Firman Septian.

Namun sanksi ini masih bersifat putusan sementara. Sehingga pihak PSBL Langsa ataupun PSPS masih bisa melakukan upaya banding terhadap sanksi yang dijatuhkan Komdis PSSI. Konsekuensinya sanksi bisa lebih ringan atau lebih berat dari putusan awal.

Saat laga yang digelar di Stadion Langsa pada Sabtu 20 Mei tersebut, mulut Firman terlihat mengeluarjan darah segar. Sehingga harus ditarik keluar meskipun baru bermain sepuluh menit. Tim medis PSPS, dr Miftah Azrin SpKO yang langsung memeriksa kondisi Firman langsung membawanya ke rumah sakit terdekat.

"Saat itu Firman mengalami patah rahang sebelah kiri dan geraham belakang, bagian kiri sebelah bawah akibat disikut pemain lawan. Namun operasi pemasangan pen baru bisa dilakukan di RS Awal Bross Pekanbaru, sehari kemudian," jelas dr Miftah saat ditemui di Stadion Kaharuddin Nasution, Jumat (2/6) sore.

Menurutnya, meskipun usai kejadian Firman Septian langsung dibawa ke rumah sakit. Namun dokter yang menangani sedang tidak berada ditempat. Begitu juga ketika dibawa ke Medan melalui perjalanan darat. Sehingga Firman langsung dibawa ke Pekanbaru.

Rizaldi, pemain PSBL Langsa yang terekam video dengan sengaja menyikut pemain sayap PSPS, Firman Septian akhirnya mendapat sanksi dari Komisi Disiplin

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News