Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Sinarmas MSIG Life Percepat Transformasi untuk Kejar Pertumbuhan Tahun Ini

Kamis, 21 September 2023 – 20:56 WIB
Sinarmas MSIG Life Percepat Transformasi untuk Kejar Pertumbuhan Tahun Ini - JPNN.COM
Presiden Direktur Sinarmas MSIG Life Wianto Chen. Foto dok Sinarmas MSIG

Keberhasilan ini terjadi berkat inovasi produk menjawab kebutuhan masyarakat yang kian beragam serta layanan digital guna meningkatkan kualitas pelayanan nasabah, yang dihadirkan sepanjang 2022 – 2023.

 “Secara keseluruhan perusahaan telah melakukan digitalisasi terkait peningkatan layanan nasabah, diantaranya percepatan proses verifikasi E-SPAJ menjadi polis hanya dalam 18 menit dan percepatan pemrosesan kode agen hanya 5 menit melalui aplikasi ORION, fitur biometric verification, hingga memperbanyak metode pembayaran untuk mempermudah nasabah dalam bertransaksi polis," ujar Andrew Bain, Direktur Sinarmas MSIG Life.

Sebagai bagian dari ekosistem kesehatan, Sinarmas MSIG Life juga telah meluncurkan website My Health Risk Score – situs pertama di Indonesia yang dapat memprediksi risiko kesehatan secara personal hanya dalam 3 menit.

Situs ini bisa diakses oleh seluruh masyarakat secara mudah dan gratis. Seperti yang telah diumumkan pasca Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS) bulan Juli lalu, PT Asuransi Jiwa Sinarmas MSIG Tbk (Sinarmas MSIG Life) akan melakukan perubahan nama dan logo menjadi PT MSIG Life Indonesia Tbk (MSIG Life) serta alamat perusahaan.

Hal ini merupakan rencana jangka menengah perusahaan seiring dengan mayoritas kepemilikan saham Perusahaan oleh Mitsui Sumitomo Insurance Co., Ltd. (MSI) sejak tahun 2019. Perubahan ini akan dilaksanakan setelah proses dari regulator selesai. (flo/jpnn)

Sinarmas MSIG Life juga telah meluncurkan website My Health Risk Score – situs pertama di Indonesia yang dapat memprediksi risiko kesehatan secara personal.

Redaktur & Reporter : Natalia

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close