Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com
US Open

Singkirkan Venus Williams, Sloane Stephens Catat Rekor Baru

Jumat, 08 September 2017 – 09:13 WIB
Singkirkan Venus Williams, Sloane Stephens Catat Rekor Baru - JPNN.COM
Sloane Stephens. Foto: AFP

jpnn.com, NEW YORK - Petenis Amerika Serikat Sloane Stephens tak kuasa menahan tangis haru, usai memastikan satu tempat di final US Open.

Ini adalah pertama kalinya petenis berusia 24 tahun itu lolos ke final ajang Grand Slam (Australian Open, Roland Garros, Wimbledon, US Open). Sebelumnya, prestasi tertinggi Sloane di ajang utama adalah semifinal Australian Open 2013.

Petenis peringkat 83 dunia itu melangkah ke final lewat jalan yang tak mudah. Dalam semifinal yang digelar di Arthur Ashe Stadium, Jumat (8/9) pagi WIB, Sloane mengalahkan seniornya yang merupakan unggulan ke-9, Venus Williams 6-1, 0-6, 7-5 dalam durasi dua jam tujuh menit (statistik usopen).

Singkirkan Venus Williams, Sloane Stephens Catat Rekor Baru

Sloane Stephens. Foto: USTA/Darren Carroll

"Saya kehabisan kata-kata untuk menggamabarkan perasaan saya," ujar Sloane di laman AFP.

Sloane sempat absen sebelas bulan usai menjalani operasi kaki. Dia baru kembali saat tur Wimbledon kemarin. "Saya tidak akan percaya jika ada orang yang bilang, 'hei kamu akan ke final grand slam setelah operasi', saya tidak percaya namun sekarang saya di sini," ucapnya.

Di partai final Minggu (10/9), Sloane akan berhadapan dengan pemenang duel sesama petenis AS, Coco Vandeweghe dan Madison Keys.

Sloane Stephens sempat absen sebelas bulan usai menjalani operasi kaki.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News