Singo Edan Dibantai
Rabu, 11 Mei 2011 – 08:30 WIB

Aremania. Foto: Dok.JPNN
Sebaliknya, penggawa Jeonbuk seperti sedang mengajari pemain Arema cara bermain sepak bola yang benar. Mereka mampu mendikte permainan sejak menit awal. "Jeonbuk berada pada tingkat yang berbeda dengan kami. Kami bisa mengatakan bahwa (laga menghadapi Jeonbuk) itu adalah pengalaman yang baik bagi kami," aku Miroslav Janu, pelatih Arema dalam sesi press conference seperti dilansir situs AFC kemarin sore.
Janu mengakui ada banyak pelajaran yang bisa dipetik pada laga ini. Salah satunya adalah pengalaman internasional Ahmad Bustomi dan kawan-kawan semakin banyak. Bukan hanya itu, penggawa Singo Edanjuga mendapat kesempatan bentrok dengan tim-tim juara yang memiliki materi pemain bagus dari Korea, Jepang, dan sebagainya. Setidaknya, dua negara tersebut memiliki tradisi sepak bola yang lebih bagus dibanding Indonesia. Kedua negara tersebut sering menjadi wakil Asia dalam Piala Dunia.
"Arema dan tim Indonesia lainnya harus berlatih lebih untuk berlaga di league champions AFC," imbuh Janu.