Smartfren-Indosat Tingkatkan Kapasitas dan Kualitas Jelang Ramadan
jpnn.com, JAKARTA - Smartfren dan Indosat mulai mengantisipasi lonjakan trafik komunikasi menjelang Ramadan dan Idulfitri dengan cara menambah kapasitas dan meningkatkan kualitas jaringan.
”Seperti tahun-tahun sebelumnya, jalur mudik Pulau Jawa dan tempat wisata akan mengalami peningkatan trafik signifikan sejak seminggu sebelum Idul Fitri,” kata VP Technology Relations and Special Project Smartfren Munir Syahda Prabowo dalam media gathering di Bandung, Kamis (25/4).
Dia memperkirakan, lonjakan trafik terjadi di Pelabuhan Merak, Cilegon, Tasikmalaya, Magelang, Madiun, dan Banyuwangi.
Menurut Munir, kenaikan trafik internet akan terjadi mulai pukul 16.00 sampai pukul 01.00 setiap hari selama Ramadan.
Penyebabnya, selain media sosial dan aplikasi streaming musik atau video, bakal ada aktivitas online para gamers.
Sebab, generasi muda pecandu dunia maya rata-rata juga gemar bermain games dalam jaringan (daring).
Smartfren yang rencananya mengujicobakan jaringan 5G pada Juni menambah kapasitas jaringan sekitar 30 persen menjelang Ramadan.
Operator juga membentuk task force yang bertugas memantau langsung kelancaran komunikasi di lapangan pada H-7 dan H+7 Lebaran.