SMGR Ambil Opsi Minoritas
Senin, 05 Juli 2010 – 11:01 WIB
Sebelumnya, Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Mustafa Abubakar mengungkapkan, PT Semen Gresik Tbk sudah menyatakan minatnya untuk menyelematkan KKA. SMGR, menurut Mustafa akan mengandeng perusahaan asal Jepang untuk keperluan tersebut. Terkait pernyataan Mustafa itu, Dwi menyatakan, masih sangat berhati-hati.
“Belum bisa mengatakan secara jelas. Kami masih mengikuti secara seksama, bagaimana operasional KKA. Untuk menggandeng mitra, perlu pengkajian lebih dalam," elaknya.Sementara Cholil Hasan, Direktur Keuangan SMGR, menyatakan tahun ini perseroan akan menghabiskan dana sekitar USD 210 juta atau 30 persen dari total capex USD 700 juta hingga 2012. Dana capex, itu akan digunakan untuk pembangunan dua pabrik baru, di wilayah Tuban dan Pangkep, Sulawesi Selatan.“Kami harap pabrik baru itu bisa beroperasi 2011. Kan pembangunannya sudah dimulai tahun lalu," tambah Cholil.