Snapchat Bakal Hadirkan Fitur Stories di Tinder
jpnn.com - Snapchat telah mengungkapkan bahwa fitur Stories akan segera hadir di Tinder Houseparty dan beberapa aplikasi media sosial lainnya.
Melansir dari Hypebeast, Senin (8/4), Snapchat mengumumkan rencana tersebut di Partner Summit di Los Angeles. Tujuan Snapchat menggulirkan fitur ini adalah untuk memperkuat kemitraannya dengan aplikasi ketiga.
BACA JUGA: Fitur Baru Snapchat untuk Saingi Instagram
Seperti diketahui, Snap memungkinkan pembuat aplikasi untuk menempatkan Snapchat Stories ke dalam aplikasi mereka sendiri dengan Application Programming Interface (API) yang baru disebut App Stories. Tinder jadi salah satu yang mendapatkan fitur ini, jadi pengguna dapat mengirim momen langsung dari Snapchat ke aplikasi kencan tersebut.
Kabarnya, pengguna juga bisa mengirim foto langsung dari Snapchat ke Tinder. Tentunya hal ini memungkinkan pasangan bisa melihat Stories Anda.
Cara ini juga mengubah perilaku pengguna terhadap pengalaman Tinder mereka. Sedangkan pada pengguna Houseparty akan bisa melihat Stories teman saat menggunakan aplikasi untuk berkomunikasi.
Snapchat juga akan memperluas fitur terbaru ke aplikasi lainnya dalam beberapa bulan mendatang. Harapannya, dengan fitur ini dapat bersaing dengan Facebook, mengingat Facebook dan Instagram secara terus menerus menyalin fitur milik Snapchat.
Bitmoji milik Snap ini juga baru-baru ini bersanding dengan jam tangan pintar Fitbit. Selain itu, Bitmoji juga bisa digunakan dengan Netflix, GoFundMe, VSCO, dan Anchorwill yang dapat menyalurkan konten dari platform mereka ke Snapchat. (mg9/jpnn)