Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Soal PPN Sembako dan Jasa Pendidikan, Begini Reaksi Syarief Hasan

Selasa, 15 Juni 2021 – 23:59 WIB
Soal PPN Sembako dan Jasa Pendidikan, Begini Reaksi Syarief Hasan - JPNN.COM
Wakil Ketua MPR Syarief Hasan. Foto: Ricardo

Syarief Hasan juga mengungkapkan kenaikan harga barang-barang ini akan kembali berefek pada penurunan daya beli masyarakat.

“Ketika harga barang naik yang disebabkan oleh tarif PPN maka akan berdampak pada penurunan daya beli masyarakat dan melemahkan sisi konsumsinya,” ungkap Syarief Hasan.

Syarief Hasan juga menilai rencana penetapan PPN jasa pendidikan dan alat-alat kesehatan juga tidak menunjukkan keberpihakan kepada rakyat. Rakyat yang umumnya tidak mampu butuh Kesehatan dan alat-alat kesehatan salah satu kunci pengobatan dan peningkatan kesehatan,” ungkap Syarief Hasan.

Dia juga menyoroti rencana PLN yang akan mencabut subsidi 15,2 juta pengguna listrik yang disinyalir akan semakin mempersulit proses pemulihan ekonomi nasional.

Menurut Syarief, rencana tersebut akan sangat sulit melakukan pemulihan ekonomi nasional karena daya beli masyarakat menjadi semakin lemah. Covid-19 yang menimbulkan PHK dan peningkatan angka kemiskinan makin diperparah dengan kenaikan PPN dan dicabutnya subsidi listrik ini.

“Kondisi ini semua membuat rakyat makin tidak berdaya akibat menurunnya daya beli rakyat,” tegas Syarief Hasan.

Politikus senior Partai Demokrat ini pun menyatakan dengan tegas agar pemerintah mengkaji ulang kebijakan ini.

Menurut dia, pemerintah harus mengkaji ulang rencana kenaikan tarif PPN. Dia meminta untuk menunda semua kenaikan PPN tersebut, bahkan seharusnya menurunkan PPN hingga ekonomi kembali pulih.

Wakil Ketua MPR RI dari Fraksi Partai Demokrat Syarief Hasan mempertanyakan kebijakan-kebijakan pemerintah yang kontraproduktif di masa Pandemi Covid-19.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close