Sopir Bus ALS Kabur Seusai Kecelakaan yang Menewaskan Satu Orang
Dari pengecekan di lapangan kapolda mengatakan kecelakaan yang terjadi pada Senin (15/4/2024) tersebut, kondisi jalan dalam keadaan licin, menurun dan terjadi pada sore hari sekitar pukul 15.30 WIB.
Akan tetapi, pihaknya memastikan polisi akan mendalami penyebab dari kecelakaan itu. Sebab, terdapat sejumlah faktor penyebab kecelakaan diantaranya human error, kendaraan, cuaca, situasi dan lingkungan, rambu-rambu lintas dan lain sebagainya.
Sementara itu, sopir cadangan bus PO ALS yang mengalami kecelakaan Johni mengakui dia dan sopir utama bersama dua kenek baru pertama kali melewati jalur Malalak.
"Karena diarahkan petugas, kami belum pernah lewat Malalak. Rutenya susah dan kemungkinan ada masalah pengereman di bus. Saat kejadian saya sedang tidur dan langsung bangun serta sempat menggendong seorang anak keluar bus," kata Johni. (antara/jpnn)