Sosialisasikan Pemilu Damai, Kapolres Rohil: Ada Kejutan Menarik dari Kapolda
jpnn.com, ROHIL - Polisi di Riau terus menyuarakan narasi Pemilu Damai menjelang pesta demokrasi 2024. Salah satunya melalui lomba karya jurnalistik yang digelar oleh Polda Riau.
Untuk menyemarakkan lomba jurnalistik itu, Kapolres Rohil AKBP Andrian Pramudianto terus melakukan sosialisasi dan ajakan kepada awak media.
Seperti yang dilakukan pada Senin 20 November 2023, AKBP Andrian mengundang awak media dan melakukan sosialisasi terkait adanya lomba karya jurnalistik bertajuk Pemilu Damai, yang diinisiasi oleh Kapolda Riau Irjen Mohammad Iqbal.
Lomba karya jurnalistik itu dilaksanakan pada 11 November 2023 hingga 18 Februari 2024 mendatang.
Menurut dia, kapolda Riau sudah menyiapkan banyak hadiah kejutan menarik yang totalnya mencapai puluhan juta rupiah, serta umrah gratis bagi jurnalis yang memenangkan perlombaan.
Ada tiga kategori dalam lomba karya jurnalistik tersebut, yakni meliputi karya tulis, foto, dan video.
AKBP Andrian menyampaikan kegiatan itu merupakan wujud peran Polri dalam mewujudkan Pemilu 2024 berjalan aman dan damai.
"Melalui media bapak Kapolda berusaha membombardir ajakan kepada publik untuk menciptakan pemilu damai, kondusif dan berintegritas," kata AKBP Andrian kepada JPNN.com.