Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Sragen Panen Raya Padi, Harga Turun

Rabu, 24 Januari 2018 – 18:51 WIB
Sragen Panen Raya Padi, Harga Turun - JPNN.COM
Mentan Amran Sulaiman ikut panen raya di Sragen, Jateng. Foto: Ist

Sementara itu, Wakil Bupati Sragen, Dedy Endriyatno menyebutkan Kabupaten Sragen merupakan penyangga beras Jawa Tengah.

Buktinya, hari ini panen di hamparan 286 hektar.

“Jadi Pak Menteri warga Sragen di sini menolak impor,” tegasnya.

Kepala Dinas Pertanian Sragen, Eka menambahkan saat ini harga GKP tingkat petani benar-benar turun.

Faktanya, harga GKP di tingkat petani sekarang Rp 5.100 per kg, padahal dua minggu lalu Rp 5.500 per kg, sehingga turun Rp 400 per kg.

Selain itu, produksi beras di Kabupaten Sragen di Januari hingga Maret dijamin surplus.

Buktinya, lanjut Eka, panen padi Kabupaten Sragen Januari 2018 seluas 6.665 hektar setara 23.993 ton beras.

Kemudian pada Februari 29.818 hektar setara 105.593 ton dan Maret 3,718 hektar setara beras 13.090 ton.

Harus diantisipasi agar harga gabah di wilayah Jawa Tengah tidak jatuh seperti tahun lalu.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

TAGS   Kementan 
BERITA LAINNYA
X Close