Sri Mulyani Didukung jadi Presiden RI 2014
Sore Santai di Kantor, Chatting Internet dengan TenangRabu, 19 Mei 2010 – 19:10 WIB
Dukungan untuk menjadi capres di tahun 2014 itu, terlihat begitu banyak masuk dalam daftar pertanyaan. Contohnya, dari seseorang ber-ID Enicmatic_al, yang menanyakan seandainya dia menjadi Presiden, apakah SMI mau menjadi Menkeu lagi? Sri Mulyani justru menjawabnya dengan bercanda, "Sebaiknya anda terpilih dulu menjadi Presiden, baru saya bicara belakangan."
Dalam live chatting tersebut, Sri pun banyak menjawab berbagai pertanyaan unik dan menarik. Misalnya saja, ada yang bertanya perihal apakah Sri Mulyani pernah memasak nasi goreng untuk Presiden SBY. SMI pun menjawabnya dengan menuliskan, "Seingat saya, memasak nasi goreng untuk anak saja tidak pernah, apalagi untuk Pak SBY." Sementara di beberapa jawaban chat lainnya, Sri juga mengungkapkan bahwa dirinya bukanlah wanita hebat, melainkan (hanya) wanita beruntung yang memiliki keluarga yang hebat.