Stok BBM Subsidi Cukup 22 Hari
Senin, 22 November 2010 – 04:14 WIB
Pertamina, lanjut dia, terus mengupayakan BBM non subsidi tetap tersedia di masyarakat sehingga tidak terjadi kekosongan pasokan bahan bakar. "Upaya mendorong masyarakat untuk menggunakan BBM non subsidi sudah mulai menunjukkan hasilnya, terlihat dari kenaikan penjualan BBK seperti Pertamax dan Pertamax Plus dalam beberapa bulan belakangan.
Berdasarkan catatan Pertamina, papar dia, penjualan BBM nonsubsidi jenis pertamax dan pertamax plus secara nasional terus mengalami kenaikan dalam beberapa bulan belakangan ini. Pada Mei 2010, penjualan pertamax di seluruh Indonesia masih sekitar 35.960 KL.
Dan pada Juni menjadi 45.384 KL, Juli 49.380 KL, Agustus melonjak 70.055 KL, September 76.957 KL, dan Oktober mencapai 79.110 KL. Begitu juga dengan penjualan Pertamax plus pada Mei 2010 masih sekitar 6.948 KL, Juni naik menjadi 9.272 KL, Juli turun menjadi 8.603 KL, Agustus naik lagi 10.604 KL, September 10.332 KL dan pada Oktober menjadi 11.754 KL. (aan/kim)