Sudah 138 Kantong Jenazah Berhasil Ditemukan Basarnas
jpnn.com, JAKARTA - Badan SAR Nasional (Basarnas) telah mengevakuasi 34 kantong jenazah korban jatuhnya pesawat Lion Air JT 610.
Dengan begitu total sudah ada sebanyak 138 kantong jenazah penumpang Lion Air JT 610 pada Minggu (04/ 11) pukul 21.00 WIB.
"Proses identifikasi (Disaster Victim Identification) yang berada di RS POLRI tetap dilakukan. Tim DVI Polri telah memberikan konfirmasi hasil identifikasi 14 jenazah, pada Minggu (04/ 11) kemarin," ujar Corporate Communications Strategic of Lion Air, Danang Mandala Prihantoro.
Menurut Danang, ke-14 jenazah sudah diserahkan kepada pihak keluarga korban untuk dimakamkan.
Lion Air hingga saat ini tetap melakukan pendampingan kepada keluarga pada setiap posko Jakarta.
Beberapa manajemen Lion Air hari ini juga berada di posko Cawang, posko RS POLRI, Jakarta Timur dan Tanjung Priok, Jakarta Utara untuk memberikan dukungan moril kepada keluarga penumpang, kru serta tim evakuasi.
"Lion Air akan menyampaikan informasi terbaru sesuai perkembangan lebih lanjut dan kami senantiasa berharap yang terbaik bagi seluruh penumpang maupun kru pesawat," tutur Danang.(chi/jpnn)