Sudah Tiga Kali Ganti Ketua
Minggu, 25 Oktober 2009 – 04:38 WIB
"Karena Luthfi Hasan harus berkonsentrasi mengurusi partai, maka jabatannya sebagai Ketua Komisi I yang baru ditetapkan digantikan oleh Kemal Azis Stamboel," kata Anis.Ditambahkan juru bicara DPP PKS, Achmad Mabruri, Lutfhi Hasan terpilih sebagai Ketua Komisi I DPR masih di internal PKS dan belum dikukuhkan di Komisi I.
"Kalau PKS kemudian mengganti lagi Ketua Komisi I dengan kader lainnya yakni Kemal Azis Stamboel, maka nama Kemal Azis yang akan didaftarkan Fraksi PKS kepada pimpinan DPR untuk dikukuhkan sebagai Ketua Komisi I DPR," katanya.Menurut dia, Luthfi Hasan masih berada di Komisi I hanya sebagai anggota biasa, tidak diberikan beban lainnya, agar bisa berkonsentrasi mengurusi partai.(aj)