Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Sudirman-Thamrin Sudah Bersih dari Rambu Larangan Bermotor

Rabu, 10 Januari 2018 – 23:47 WIB
Sudirman-Thamrin Sudah Bersih dari Rambu Larangan Bermotor - JPNN.COM
BERSIH: Suasana di Jalan Sudirman, Jakarta yang terlihat lengang saat libur Natal, Senin (25/12). Foto: Derry Ridwansaj/JawaPos.Com

jpnn.com, JAKARTA - Dinas Perhubungan (Dishub) DKI Jakarta pada hari ini mulai mencopot rambu-rambu lalu lintas di zona pembatasan lalu lintas sepeda motor di Jalan MH Thamrin-Medan Merdeka Barat.

Para pengendara sepeda motor bahkan sudah dibolehkan melalui jalur protokol tersebut.

Wakil Kepala Dishub DKI Jakarta, Sigit Wijatmoko mengatakan, pencabutan rambu lalu lintas ini dilakukan untuk menindaklanjuti putusan Mahkamah Agung (MA) yang membatalkan Peraturan Gubernur (pergub) Nomor 141 tahun 2015 tentang Pembatasan Lalu Lintas Sepeda Motor.

"Sudah diputus dan rambu mulai kami copot hari ini. Begitu salinan putusan MA kita terima, otomatis ketentuannya diberlakukan," ujarnya di Balai Kota DKI Jakarta, Rabu (10/1).

Menurut Sigit, pencabutan rambu lalu lintas ini tidak diperlukan acara khusus. Usai pencopotan rambu-rambu lalu lintas di kedua ruas jalan tersebut, kendaraan roda dua sudah bisa melintas kembali.

"Kendaraan roda dua belum banyak yang melintas di jalan tersebut," katanya.

Da menuturkan, ke depan, pihaknya akan melakukan survei dan kajian kembali terkait kebijakan apa yang bisa diterapkan untuk mengatasi kemacetan di jalur protokol. Sebab, di kedua ruas jalan itu juga sudah diterapkan kebijakan ganjil genap. (dil/jpnn)

Dinas Perhubungan (Dishub) DKI Jakarta pada hari ini mulai mencopot rambu-rambu lalu lintas di zona pembatasan lalu lintas sepeda motor

Redaktur & Reporter : Adil

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News