Sukses Menjual Jutaan Pakaian Dalam Sebulan
Sabtu, 09 Februari 2013 – 11:20 WIB
Awalnya, kami hanya memproduksi bra dan pakaian dalam. Tapi, sekarang sudah ada pengembangan produk, misal baju hamil, lingerie, korset, dan suite untuk melangsingkan perut. Kalau untuk low-end, saya rasa tidak. Saya rasa pasar menengah, menengah atas, dan atas sudah cukup. Dengan itu, saya bisa mengembangkan 325 gerai dan menjual jutaan piece per bulan.
Anda merasa ada yang belum tercapai?
Edukasi ke masyarakat, khususnya perempuan. Selama ini, banyak yang memandang sebelah mata fungsi pakaian dalam. Padahal, jika tidak tepat pemilihan ukuran dan bahannya, itu bisa memengaruhi kesehatan. Misal, salah memilih ukuran bra. Jika dibiarkan terus-menerus, itu bisa mengakibatkan nyeri punggung, bahkan kanker payudara.