Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Suku Bunga The Fed Guncang IHSG

Minggu, 18 Maret 2018 – 01:18 WIB
Suku Bunga The Fed Guncang IHSG - JPNN.COM
Suasana di Bursa Efek Indonesia (BEI). FOTO: TONI SUHARTONO/INDOPOS /JPNN

jpnn.com, JAKARTA - Indeks harga saham gabungan (IHSG) turun dua persen hanya dalam sepekan.

Dalam sesi perdagangan Jumat (16/3), IHSG ditutup menurun 16,95 poin atau 0,27 persen ke level 6.304,95 kemarin (16/3).

Asing pun mencatat net sell atau penjualan bersih sebesar Rp 2,86 triliun pekan ini.

Direktur Utama PT Bursa Efek Indonesia (BEI) Tito Sulistio menilai sentimen asing mewarnai pergerakan indeks saham.

Faktornya masih seputar risiko kenaikan suku bunga Bank Sentral AS (The Fed) pada bulan ini.

Namun, dari sisi internal, fundamental makroekonomi dan fundamental para emiten sebenarnya masih bagus.

Contohnya, dari 70 emiten yang sudah melaporkan kinerja, kinerja mereka cukup baik.

Para emiten yang merepresentasikan 48 persen kapitalisasi pasar modal mencatat pendapatan naik.

Indeks harga saham gabungan (IHSG) menurun dua persen hanya dalam waktu sepekan.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close