Sulbar akan Tolak Transmigran Tak Terampil
Rabu, 16 Desember 2009 – 18:43 WIB
Karena itu menurut Adnan, transmigran sebelum dikirim harus dibekali pembinaan dalam bentuk keterampilan bercocok tanam, kewirausahaan termasuk bagaimana menyesuaikan diri dengan kondisi wilayah daerah setempat.
“Jadi kami minta, khususnya gubernur-gubernur daerah asal itu melakukan pembinaan. Sebelum dikirim, harus dibina dulu. Jangan langsung dikirim begitu saja karena itu masalah buat kita,” katanya. Adnan juga meminta agar pembinaan itu dilakukan berkesinambungan dan bersinergi antara gubernur daerah asal transmigran dan pemerintah pusat. “Kalau tanpa ada sinergi tentu akan terjadi masalah. Fasilitas yang diberikan akan dijual, rumah, ternak yang diberkan dijual lalu kembali ke daerah asalnya. Itu yang terjadi,” tukasnya.