Sule Blak-blakan soal Wanita yang Tak Bisa Dilupakan, jadi Penasaran
“Mau mencari istri yang salihah sulit bagi aku. Tergantung imamnya bisa membuktikan, saya sebagai laki-laki yang menuntun,” jelasnya.
Wanita yang baik menurut Sule adalah yang cantik luar dalam. “Kalau melihat cantiknya perempuan dari hati, hati itu perilaku. Misalkan punya pasangan, aku enggak perlu bilang sayang, kamu lihat saja, aku menafkahi kamu lahir batin,” bebernya.
Tak hanya kepada pasangan, Sule memastikan akan baik kepada keluarga pasangan.
Ayah Rizky Febian ini memastikan tipikal suami yang penyayang bahkan jika dikhianati sekalipun.
“Ketika kamu sayang, aku akan makin sayang sama kamu. Kalau kamu mengkhiati aku, aku akan memaafkan kamu. Aku sudah memaafkan,” tegasnya.
Menikah lagi bagi Sule adalah ibadah dan menjauhkannya dari fitnah.
“Nikah itu ibadah, kalau kita enggak nikah, kita akan dekat dengan fitnah. Ya maulah (nikah lagi), pengin menikah, mungkin belum saatnya sekarang,” ujarnya. (nin/pojoksatu)
Yuk, Simak Juga Video ini!