Sumsel Terima Bantuan 5 Ribu APD untuk Pencegahan COVID-19
jpnn.com, SUMSEL - Gubernur Sumatera Selatan Herman Deru menerima donasi lebih dari Rp 10 miliar untuk pencegahan penyebaran virus corona atau COVID-19.
Bantuan yang diberikan Setiawan Ichlas, pemilik perusahaan Bomba Grup itu berupa 5 ribu alat pelindung diri (APD) lengkap, 5 ribu rapid test kit, 5 ribu masker, 25 ventilantor, dan 20 ribu paket beras.
Herman Daru mengatakan, donasi tersebut sudah tepat untuk membantu para tenaga medis dalam penanganan COVID-19 di daerah Sumatera Selatan.
“Dalam kondisi saat ini para tenaga medis harus dilengkapi dengan perlengkapan yang memadai karena risikonya sangat besar,” kata Herman Deru, dalam keterangan tertulis, Rabu (8/4).
Ia juga mengingatkan kepada masyarakat agar tetap disiplin melakukan phsyical distancing untuk meminimalisir penyebaran COVID-19.
“Saya yakin siklus ini akan segera berakhir. Karena info positifnya virus ini bisa disembuhkan. Untuk Sumsel, 3 hari ini belum ada penambahan (korban COVID-19), mudah-mudahan garfiknya terus menurun," tegasnya.
Setiawan Ichlas menambahkan, bantaun tersebut sebagai bentuk kepedulian Bomba Grup di tengah meningkatnya korban COVID-19.
"Sumbangan ini mungkin tidak sebanding, tapi kami berharap ini bisa membantu para tenaga medis dan masyarakat Sumsel untuk mencegah penularan virus corona," kata Setiawan Ichlas.