Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Sumur Kering, Warga Kesulitan Air Bersih

Minggu, 25 Agustus 2013 – 10:45 WIB
Sumur Kering, Warga Kesulitan Air Bersih - JPNN.COM

jpnn.com - CISAYONG - Warga Kampung Sindang Raja RT 004/002 Pegendingan, Cisayong, Kabupaten Tasikmalaya mulai mengalami kesulitan air. Akibat beberapa sumur sebagai sumber mata air warga kering.

Menurut pengakuan warga sekitar, Yani Ismaya (29) sejak sepekan lalu sumur harus digali lagi lebih dalam, supaya air bisa. "Sudah sepekan saya kesulitan air. Sumur di sini pada kering. Terpaksa kami pun menggali kembali sumur," ujarnya, Sabtu (24/8).

Hal sama juga dikatakan, Masitoh (39). Dia sudah lima hari mengambil air dari masjid di kawasan rumahnya. Sebab sumur di rumahnya telah kering dan kotor. "Kadang saya juga tidak jarang ikut mandi dan nyuci di rumah tetangga yang masih airnya mengalir," tuturnya.

Ketua RW setempat Toto (50) mengungkapkan kini dalam sepekan ini sebagian besar sumur warga sudah kering, bahkan di rumah juga sumur sudah kering. "Meski baru sepekan kemarau, warga di sini mulai mengalami kekeringan, namun belum semua rumah warga mengalami kekeringan," ujarnya.

Dia pun berharap mengatasi masalah kekurangan air itu, Pemkab Tasikamlaya bisa mencarikan solusi.“Kita berharap kedepan pemkab bisa segera mengatasi dan mencarikan solusi kekurangan air," tandasnya. (kim)

CISAYONG - Warga Kampung Sindang Raja RT 004/002 Pegendingan, Cisayong, Kabupaten Tasikmalaya mulai mengalami kesulitan air. Akibat beberapa sumur

Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close