Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Sungguh Tega, Bangladesh akan Kirim Lagi 1.000 Warga Rohingya ke Pulau Terpencil

Minggu, 27 Desember 2020 – 22:21 WIB
Sungguh Tega, Bangladesh akan Kirim Lagi 1.000 Warga Rohingya ke Pulau Terpencil - JPNN.COM
Sejak pekan lalu, sudah puluhan ribu etnis Rohingya mengungsi dari Negara Bagian Rakhine. Foto: AP

jpnn.com, MYANMAR - Bangladesh kini akan memindahkan gelombang kedua pengungsi Rohingya dari negara tetangga Myanmar ke pulau terpencil Bhasan Char di Teluk Benggala bulan ini.

Ini disampaikan para pejabat setempat pada Minggu, meskipun ada seruan oleh kelompok hak asasi untuk tidak melakukan relokasi lebih lanjut.

Sekitar 1.000 pengungsi Rohingya, anggota minoritas Muslim yang melarikan diri dari Myanmar, akan dipindahkan ke pulau itu dalam beberapa hari ke depan setelah Bangladesh merelokasi lebih dari 1.600 awal bulan ini, kata dua pejabat yang mengetahui masalah tersebut.

"Mereka akan dipindahkan ke Chittagong terlebih dahulu dan kemudian ke Bhasan Char, tergantung pasang naik," kata salah satu pejabat. Para pejabat menolak disebutkan namanya karena masalah tersebut belum dipublikasikan.

Mohammed Shamsud Douza, wakil pejabat pemerintah Bangladesh yang bertanggung jawab atas pengungsi, mengatakan relokasi itu bersifat sukarela.

"Mereka tidak akan dikirim apabila tidak sesuai dengan keinginan mereka."

PBB mengatakan pihaknya belum diizinkan untuk melakukan penilaian teknis dan keselamatan di Bhasan Char, pulau rawan banjir di Teluk Benggala, dan tidak terlibat dalam pemindahan pengungsi ke sana.

Bangladesh mengatakan pihaknya hanya mentransfer orang-orang yang bersedia pergi dan langkah itu akan mengurangi kepadatan berlebihan yang kronis di kamp-kamp yang menampung lebih dari 1 juta orang Rohingya.

Pengungsi dan pekerja kemanusiaan mengatakan beberapa orang Rohingya telah dipaksa pergi ke pulau yang muncul dari laut 20 tahun lalu itu.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close