Surat PSSI Sampai KPK, Skandal Tiket Bakal Dibuka
Rabu, 19 Januari 2011 – 05:15 WIB
JAKARTA - Setelah hampir dua pekan menunggu klarikasi terkait dugaan gratifikasi tiket AFF 2010, Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) akhirnya menerima surat balasan dari Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (PSSI). Dalam surat balasan tersebut, Sekretaris Jenderal (Sekjen) PSSI Nugraha Besoes menegaskan bahwa pemberian tiket pertandingan kepada sejumlah pejabat negara tersebut, bukan merupakan gratifikasi. "Sudah (dibalas). Menurut penjelasan dari Pak Nugraha Besoes, yang diberikan kepada para pejabat adalah undangan khusus, menurut dia bukan gratifikasi," papar Wakil Ketua KPK Bidang Pencegahan Mochammad Jasin, di gedung KPK, Selasa (18/1).
Dalam isi surat balasan yang dikirimkan kepada KPK tersebut, lanjut Jasin, dijelaskan bahwa undangan khusus tersebut, melampirkan tiket yang bentuknya sama dengan yang dijual kepada masyarakat. Terkait penjelasan dari surat balasan tersebut, Jasin menyatakan KPK tidak lantas memutuskan apakah tiket tersebut termasuk gratifikasi atau tidak.
Menurut Jasin, Direktorat Gratifikasi KPK terus melakukan penelahaan lebih lanjut terkait dugaan gratifikasi tiket pertandingan AFF 2010. Penjelasan dalam surat balasan Nugraha tersebut, akan dijadikan tambahan informasi bagi penelahaan Direktorat Gratifikasi. Bahkan, lanjut Jasin, tidak menutup kemungkinan KPK akan memanggil pengurus PSSI untuk dimintai keterangan lebih lanjut.
JAKARTA - Setelah hampir dua pekan menunggu klarikasi terkait dugaan gratifikasi tiket AFF 2010, Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) akhirnya menerima
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News
JPNN VIDEO
-
Pertama Kali Bermain Film Horor, Rachel Vennya Ingin Keluar Dari Zona Nyaman
-
Salam Rancage Membuat Olahan Sampah Kertas Menjadi Produk Premium
-
Bentrok Ormas di Pekanbaru, Polda Jatim Buru Seluruh Pelaku | Reaction JPNN
-
Ridwan Kamil: Saya Harus Memuji Pak Anies
-
JPU Hadirkan Saksi Ahli Pertanahan di Sidang Gunawan Muhammad
BERITA LAINNYA
- Sepak Bola
Thiago Motta Puji Performa Khepren Thuram di Juventus
Minggu, 24 November 2024 – 18:50 WIB - Bulutangkis
Gagal Juara China Masters 2024, Jonatan Christie Merasa Ada yang Mengganjal
Minggu, 24 November 2024 – 18:06 WIB - Bulutangkis
Live Streaming Final China Masters 2024 Jojo Vs Antonsen, Sekarang!
Minggu, 24 November 2024 – 16:17 WIB - Bulutangkis
Final China Masters 2024 Dibuka dengan Dramatis, 93 Menit
Minggu, 24 November 2024 – 14:32 WIB
BERITA TERPOPULER
- Hukum
Info Terkini OTT KPK yang Menyeret Gubernur Bengkulu Rohidin Mersyah
Minggu, 24 November 2024 – 19:20 WIB - Pilkada
Tuduh Ara Bermain SARA di Pilkada Jakarta, PDIP Bakal Tempuh Langkah Hukum
Minggu, 24 November 2024 – 17:58 WIB - Pilkada
Prabowo Seorang Kesatria, Harus Tegas Hadapi Cawe-Cawe Jokowi di Pilkada
Minggu, 24 November 2024 – 18:47 WIB - Olahraga
Pelatih Persib Mengeluhkan Kondisi Rumput Stadion GBLA, Hodak: Apa yang Mereka Renovasi?
Minggu, 24 November 2024 – 19:30 WIB - Sepak Bola
Thiago Motta Puji Performa Khepren Thuram di Juventus
Minggu, 24 November 2024 – 18:50 WIB