Survei Cyrus: Belum Ada yang Mampu Saingi SBY
jpnn.com - JAKARTA - Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) masih dianggap publik sebagai sosok yang paling pantas untuk memimpin Partai Demokrat.
Hasil survei terbaru Cyrus Network, SBY mendapat dukungan dari 33,7 persen responden untuk kembali memimpin Demokrat.
Angka ini jauh meninggalkan putra bungsunya, Edhie Baskoro Yudhoyono alias Ibas yang ada di peringkat dua dengan 20,8 persen.
"Sebagian besar publik menganggap sebenarnya belum benar-benar ada tokoh yang mampu menyaingi SBY," kata Direktur Eksekutif Cyrus Network Hasan Nasbi dalam pemaparan survei bertajuk “Opini Publik mengenai Regenerasi Kepemimpinan Partai Politik di Indonesia” di Jakarta, Senin (15/12).
Meski begitu, lanjut Hasan, Partai Demokrat tidak perlu khawatir jika ternyata SBY tidak bersedia maju di pemilihan ketua umum berikutnya. Pasalnya, publik menganggap Ibas layak meneruskan kepemimpinan ayahnya itu.
Berdasarkan survei, jika SBY tidak maju lagi maka Ibas mendapat dukungan terbesar dengan angka 33,8 persen.
"Ibas populer di mata publik karena dia putranya SBY," kata Hasan.
Selain itu, ada juga sejumlah kader Demokrat yang dianggap publik layak meneruskan kepemimpinan SBY. Di antaranya, Marzuki Alie, Soekarwo, Sys NS, dan Saan Mustopa.