Survei: Elektabilitas Edi-Bahasan 70 Persen, Mulyadi – Harti Hartidjah Tertinggal
Di pemilih Golkar, pasangan Edi-Bahasan memperoleh dukungan sebesar 62.6 %, sementara pasangan Mulyadi-Harti memperoleh dukungan sebesar 29.6 %.
Di pemilih Demokrat, sebesar 62.5 % mendukung pasangan Edi-Bahasan, dan sebesar 17.9 % mendukung pasangan Mulyadi-Harti.
Keunggulan lebih telak di pemilih PKB, pasangan Edi-Bahasan memperoleh dukungan sebesar 90 %, sementara pasangan Mulyadi-Harti hanya memperoleh dukungan sebesar 10 %.
Dalam pemilu langsung, seringkali terjadi konstituen partai tak mengikuti arah dukungan dari partainya.
Survei LSI Denny JA dilakukan pada bulan Oktober 2024. LSI Denny JA melakukan survei tatap muka (face to face interview) dengan menggunakan kuesioner kepada 600 responden di seluruh kecamatan di Kota Pontianak. Dengan 600 responden, margin of error survei ini sebesar 4 %. Survei dilakukan pada tanggal 25 September – 2 Oktober 2024. (flo/jpnn)