Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Survei Elektabilitas Nasir-Wardan Unggul di Kampar, Wahid-Haryanto Moncer di Pekanbaru

Jumat, 22 November 2024 – 19:22 WIB
Survei Elektabilitas Nasir-Wardan Unggul di Kampar, Wahid-Haryanto Moncer di Pekanbaru - JPNN.COM
Direktur Eksekutif Indopol Survei Ratno Sulistiyanto. Foto: dok. Indopol

jpnn.com - Hasil penelitian Indonesia Political Survey & Consulting (Indopol Survey) merekam dinamika politik menjelang Pilgub Riau 2024, terutama di wilayah Kampar dan Pekanbaru.

Indopol Survey dalam rilis bertajuk 'Elektabilitas Calon Gubernur-wakil Gubernur Riau di 2 Wilayah Kabupaten Kampar dan Kota Pekanbaru', Jumat (22/11/2024), menggambarkan peta kekuatan kandidat di Pilgub Riau.

Untuk wilayah Pekanbaru, jika Pilgub Riau dilaksanakan saat survei dilakukan maka hasilnya Abdul Wahid – SF Haryanto unggul dengan perolehan 41,5 persen.

Pada posisi berikutnya disusul Syamsuar – Mawardi Saleh dengan elektabilitas 18,0 persen, dan Muhammad Nasir-HM Wardan sebesar 17,25 persen.

"Yang belum menentukan pilihan sebesar 23,25 persen," kata Direktur Eksekutif Indopol Survey Ratno Sulistiyanto.

Sementara di Kabupaten Kampar, pasangan Nasir-Wardan unggul dengan elektabilitas 31,17 persen, disusul pasangan Wahid-SF Haryanto 29,0 persen, dan Syamsuar-Mawardi 27,267 persen, sedangkan yang belum menentukan pilihan 23,25 persen.

Ratno menyebut kondisi politik ini masih dinamis karena masih ada sebesar 23,25 persen pemilih di Kota Pekanbaru dan 12,17 persen di Kampar yang belum menentukan pilihan (undecide voter).

Selain itu, faktor pengubah pilihan masyarakat adalah pengaruh politik transaksional cukup tinggi, yakni 61,4 persen, khususnya di Kota Pekanbaru.

Hasil survei Indopol Survey menyebut Nasir-Wardan unggul di Kampar, Wahid-Haryanto moncer di Pekanbaru, sedangkan Syamsuar-Mawardi?

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News