Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Survei: Menang Telak dalam Setiap Simulasi, Prabowo Tak Punya Lawan Sepadan

Rabu, 27 April 2022 – 21:36 WIB
Survei: Menang Telak dalam Setiap Simulasi, Prabowo Tak Punya Lawan Sepadan - JPNN.COM
Menteri Pertahanan Prabowo Subianto. Foto: Ricardo/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Hasil survei elektabilitas calon presiden terbaru menunjukkan Menteri Pertahanan Prabowo Subianto jauh mengungguli tokoh-tokoh lain.

Ketua umum Partai Gerindra itu juga selalu menang telak dalam setiap simulasi head-to-head.

"Bahwa bila Pilpres dilaksanakan saat ini, bila Prabowo berhadapan dengan Ganjar, Anies, AHY, dan Puan maka elektabilitasnya berada di atas 50%, bahkan tembus 60% saat berhadapan dengan Airlangga. Sementara capres lainnya hanya berada di bawah 50% saja," kata peneliti senior Indikator Publik Nasional Ike Sihotang terkait hasil survei lembaganya, Rabu (27/4).

Dari data yang dipublikasikan oleh Ike, Prabowo Subianto mendapatkan 54,1% suara jika dihadapkan dengan Ganjar Pranowo yang hanya mendapat 39,0% dengan undecided voters 6,9%.

Kemudian jika dihadapkan dengan Anies Baswedan, Prabowo Subianto juga masih tetap unggul di angka 54,4% dan rivalnya 34,7% dengan undecided voters 10,9%.

Begitu juga kalau dihadapkan dengan Agus Harimurti Yudhoyono (AHY), Prabowo Subianto mendapatkan 55,2% dan rivalnya 29,6% dengan undecided voters 15,2%.

Kemudian jika dihadapkan dengan Puan Maharani, Prabowo Subianto juga lebih unggul di angka 58,9% dan rivalnya 22,4% dengan undecided voters 18,7%.

Terakhir, Prabowo Subianto jika dihadapkan dengan Airlangga Hartarto juga jauh lebih unggul lagi, yakni mendapatkan 61,4% dan rivalnya hanya 17,0% saja. Sementara undecided voters berada di angka 21,6%.

Hasil survei terbaru mengenai elektabilitas capres menunjukkan bahwa Menhan Prabowo Subianto sudah jauh meninggalkan tokoh-tokoh lainnya

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News