Surya Paloh Bertemu Jokowi di Istana, Saleh PAN: Sudah Saatnya Semua Duduk Bersama
jpnn.com - Ketua Fraksi PAN di DPR RI Saleh Partaonan Daulay mengatakan pelaksanaan Pemilu 2024 sudah selesai dan rakyat sudah menentukan pilihan, sehingga semua pihak perlu duduk bersama mengurusi bangsa.
Dia berkata demikian demi menyikapi pertemuan Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan Ketum NasDem Surya Paloh di Istana Negara, Jakarta, Minggu (18/2).
"Sudah pada saatnya, semuanya duduk bersama. Kembali memikirkan apa yang akan dilakukan untuk memajukan bangsa dan negara," kata Saleh dalam keterangan persnya, Senin (19/2).
Wakil Sekretaris Tim Kampanye Nasional (TKN itu mengatakan silaturahmi para tokoh bangsa akan mengurangi ketegangan antarpendukung, apalagi bisa dilakukan para capres dengan cawapresnya.
"Tentu sembari menunggu hasil akhir," kata Saleh.
Dia menganggap pertemuan para paslon yang berkontestasi pada Pemilu 2024 memberi pesan semua elemen bangsa mau bersatu demi bangsa dan negara.
"Itu bisa diindikasikan sebagai bentuk kecintaan pada bangsa dan negara. Dengan begitu, semuanya menjadi tenang," ungkap mantan Ketua PP Pemuda Muhammadiyah itu.
Sebelumnya, Surya Paloh mendatangi Istana Negara di Jakarta, Minggu malam demi menemui Presiden Jokowi.