Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Surya Yakini Endriartono Tak Terbujuk Ikut Konvensi

Jumat, 09 Agustus 2013 – 21:21 WIB
Surya Yakini Endriartono Tak Terbujuk Ikut Konvensi - JPNN.COM

jpnn.com - JAKARTA - Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh merasa yakin bahwa Ketua Dewan Pertimbangan Partai NasDem, Endriartono Sutarto, akan menolak tawaran konvensi penjaringan calon presiden yang diajukan Demokrat. Sebab, Endriartono sudah memegang posisi strategis di Partai NasDem.

"Saya tidak melihat Pak Endriartono dengan sejumlah jam terbang, pengalaman, kepiawaian beliau dan kedudukannya yang terhormat sekali di Partai NasDem untuk memutuskan ikut dalam konvensi," ujar Surya saat ditemui di kediaman mantan Wakil Presiden Jusuf Kalla, Jakarta, Jumat (9/8).

Namun, Surya mengaku akan mengizinkan Endriartono jika nantinya memang ikut konvensi. Apalagi jika nanti Endriartono meminta izin dan memikirkannya secara matang.

"Saya tanya kalau itu memang sudah dipikirkan baik-baik matang-matang pasti akan saya izinkan. Enggak mungkin kita tidak mengizinkan," ucapnya.

Surya bahkan tak akan menganggap Endriartono sebagai pengkhianat apabila kelak memutuskan ikut konvensi PD meski konsekuensinya mantan Panglima TNI itu harus keluar dari NasDem. Partai NasDem, kata Surya, sangat menghargai sekali hak-hak pribadi seseorang dalam berpolitik.

"Tidaklah, kita tidak datang dengan presumsi pengkhianatan. Tiba-tiba masuk ada di NasDem besok dia bilang ini kurang cocok spirit dan semangatnya, kemudian keluar dari partai terus dituduh penghianat kan tidak benar itu," katanya.

Sebelumnya, Endriartono mengaku sudah ditawari Sekretaris Majelis Tinggi Partai Demokrat, Jero Wacik, untuk ikut konvensi penjaringan capres di partai pimpinan Susilo Bamang Yushoyono (SBY) itu. Hanya saja, Endriartono mengaku akan membicarakan tawaran itu dengan pengurus NasDem terlebih dulu.(gil/jpnn)

JAKARTA - Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh merasa yakin bahwa Ketua Dewan Pertimbangan Partai NasDem, Endriartono Sutarto, akan menolak tawaran

Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News