Susunan Pemain Kosta Rika vs Yunani
jpnn.com - RECIFE - Kosta Rika menurunkan skuat terbaiknya ketika meladeni Yunani pada babak 16 besar Piala Dunia 2014 yang dilangsungkan di Arena Pernambuco, Senin (30/6) dini hari WIB.
Posisi penjaga gawang diserahkan pada Keylor Navas. Lini belakang bakal dikomandoi Michael Umana. Lini tengah digalang Christian Bolanos. Sementara, Joel Campbell bakal berduet dengan Bryan Ruiz di lini depan.
Di sisi lain, Yunani tampil compang-camping. Pelatih Fernando Santos tak bisa menurunkan gelandang Panagiotis Kone yang dihantam cedera.
Sebagai gantinya, Santos menurunkan Georgios Karagounis. Sementara, lini depan tetap dipercayakan pada Giorgios Samaras.(jos/jpnn)
Kosta Rika: Keylor Navas; OScar Duarte, Giancarlo Gonzalez, Michael Umana; Cristian Gamboa, Bryan Ruiz, Celso Borges, Yeltsin Tejeda, Christian Bolanos, Bryan Diaz; Joel Campbell.
Yunani: Orestis Karnezis; Vasileios Torosidis, Kostas Manolas, Sokratis Papastathopoulos, Jose Cholevas; Ioannis Maniatis, Georgios Karagounis; Dimitris Salpingidis, Andreas Samaris, Lazaros Christodoulopoulos; Giorgos Samaras.