Sutan Bawa Cinta untuk Bangun Sumut
Jumat, 22 Juni 2012 – 15:01 WIB
Kemudian, pelabuhan Belawan harus dikembangkan. Sutan prihatin dengan kondisi pelabuhan Belawan saat ini, padahal menjadi pintu gerbang laut Sumut. "Sekarang di Belawan kasihan kita dengan saudra-saudara kita di sana. Setiap hari air pasang setinggi lutut. Orang belanja di atas air asin. Kenapa tidak kita bendung? Di Makasar bisa dibendung dan menjadi tempat wisata. Belawan sekarang kumuh," imbuhnya.
Dia menegaskan, kalau 2013 dana dari Jakarta itu meluncur ke Medan, dia berharap jatuhnya ke tangan orang yang amanah dan bisa menggunakannya untuk pembangunan.
Dia tidak ingin sampai jatuh ke tangan orang yang hanya memikirkan diri sendiri dan tidak membangun untuk masyarakat. "Bukan saya yang terbaik, tapi diingatkan saya dipilih nanti," katanya.