Sutiyoso Mengenang Insiden Percobaan Penangkapan di Australia
Tersinggung, Malam Itu Juga Pulang ke IndonesiaKamis, 07 Oktober 2010 – 06:36 WIB
Mantan Pangdam Jaya itu diminta sebagai saksi karena dianggap mengetahui dan ikut terlibat dalam kasus Balibo Five. Yaitu, kasus penyerangan militer ke Timor Timur pada 1975 yang mengakibatkan tewasnya lima wartawan asing. Dua di antara mereka adalah wartawan dari Australia.
Mengetahui hal itu, Sutiyoso langsung marah dan tidak mau menemui mereka. Mantan Pangdam Jaya berpangkat terakhir letnan jenderal itu seketika itu meminta protokolernya mengusir tamu tak diundang itu keluar dari kamar. "Saya tersinggung. Saya marah besar saat itu," kata Sutyoso.
Sebab, dia merasa keberadaan dirinya di Sydney waktu itu adalah sebagai tamu resmi yang diundang pemerintah Negara Bagian New South Wales. Penyerahan surat panggilan pengadilan itu tidak ada dalam daftar acara yang disampaikan sebelumnya.