Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Syahrini Minta First Travel Kembalikan Uang Jemaah

Senin, 02 April 2018 – 19:59 WIB
Syahrini Minta First Travel Kembalikan Uang Jemaah - JPNN.COM
Syahrini saat bersakai dalam perkara First Travel di Pengadilan Negeri Depok, Senin (2/4). Foto: Ricardo/JPNN

jpnn.com, JAKARTA - Penyanyi Syahrini mengaku lega bisa memberikan kesaksiannya terkait kasus penggelapan dana jemaah haji dan umrah yang dilakukan First Travel.

"Alhamdulillah, lega. Berita yang terburuk kemarin mengenai saya dan dikaitkan dengan kasus ini sudah selesai," kata Syahrini usai sidang di Pengadilan Negeri Depok, Jawa Barat, Senin (2/4).

Kasihan dengan nasib ribuan jemaah yang menjadi korban, Syahrini pun meminta agar First Travel mengembalikan hak para jemaah.

"Saya berharap masalah ini dituntaskan dan uang para korban dikembalikan. Kasihan mereka," ujar Syahrini.

Sejak awal, Syahrini mengaku tidak tahu sumber keuangan agen perjalanan haji dan umrah milik Anniesa Hasibuan dan suami, Andika Surachman.

Saat tahu sumber keuangan First Travel, Syahrini mengaku sempat ingin bertanya langsung pada Anniesa Hasibuan.

"Tapi tidak sempat, karena (Anniesa-red) keburu diciduk oleh aparat kepolisian," tukasnya.

Selama ini, lanjut Syahrini, dia sudah sangat sabar menghadapi pemberitaan yang simpang siur terkait keterlibatannya dengan First Travel.

Geram dengan ulah bos First Travel, Syahrini berharap agar uang para jemaah bisa dikembalikan secara utuh.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News