Syarat Lulus Sekolah Internasionl Harus Lebih Berat
Rabu, 23 Desember 2009 – 19:29 WIB
Menurutnya, perlakuan siswa yang menimba ilmu di kedua sekolah tersebut berbeda dengan siswa sekolah reguler. Bahkan, untuk masuk sekolah tersebut saja, terang dia, para siswanya harus melewati tes. Selain itu, dalam proses belajar mengajar, kedua sekolah tersebut juga mendapatkan tambahan waktu pelajaran dan mata pelajaran.
“Bisa dikatakan mereka itu lebih pintar dibandingkan dengan siswa reguler. Kelasnya juga sudah akselerasi hanya dua tahun, berbeda dengan sekolah biasa. Tapi kenapa masih menggunakan standar UN?,” tanya Mungin.