Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Sydney Investasi Lebih Besar untuk Ruang Terbuka Hijau

Senin, 09 April 2018 – 14:00 WIB
Sydney Investasi Lebih Besar untuk Ruang Terbuka Hijau - JPNN.COM

Kota Sydney akan mendapatkan lebih banyak ruang terbuka hijau setelah Pemerintah Negara Bagian New South Wales (NSW) menyisihkan $ 290 juta (sekitar Rp 3 triliun) untuk meningkatkan kualitas hidup di kota.

Sebagian dari alokasi dana yaitu sebesar $ 100 juta diperuntukkan bagi pembelian kembali lahan untuk kepentingan umum, termasuk Fernhill Estate di daerah Mulgoa dan perluasan Taman Western Sydney.

Sejumlah $ 20 juta dana lainnya akan digunakan untuk membangun atau meningkatkan 200 taman bermain.

Menteri Utama (Premier) NSW Gladys Berejiklian mengatakan hal ini merupakan pengakuan bahwa rakyat menghendaki lebih dari sekadar lapangan kerja dan infrastruktur.

"Kami menghargai bahwa masyarakat setempat bukan hanya membutuhkan jaringan transportasi, sekolah dan rumahsakit," katanya.

"Mereka juga menginginkan kelayakan hidup," tambah Berejiklian.

"Mereka ingin ruang terbuka. Mereka ingin tahu bahwa ada sesuatu yang mereka lebih suka datangi, untuk mendapatkan pengalaman setempat yang indah," ujarnya.

"Kami mengamati setiap suburb di Kota Sydney - dimana pun ada kesempatan bagi kami untuk mendapatkan sebidang tanah," katanya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close