Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Taiwan Berminat Investasi Teknologi di Indonesia

Selasa, 07 Maret 2017 – 17:29 WIB
Taiwan Berminat Investasi Teknologi di Indonesia - JPNN.COM
GELAR PAMERAN : Pemerintah Taiwan, melalui Taiwan External Trade Development Council (Taitra) menganggap Indonesia merupakan mitra bisnis yang paling penting bagi Taiwan di Asia Tenggara. Untuk itu mereka akan menggelar Taiwan Expo di JCC, Mei mendatang. Foto: Dewi Maryani/Indopos/JPNN

jpnn.com - jpnn.com - Chairman External Trade Development Council (Taitra) James CF Huang mengatakan, Indonesia merupakan mitra bisnis yang paling penting bagi Taiwan di Asia Tenggara.

Sebab, Indonesia memiliki basis sumber daya alam yang sangat besar dan beragam dengan pertumbuhan ekonomi yang kuat.

''Indonesia merupakan pasar yang potensial karena konsumsi kelas menengah yang terus naik dan kepemilikan pasar domestik yang besar. Taiwan sangat terkenal dengan produk-produk teknologi informasi, dan teknologi pertanian serta kelautan. Kami datang ke sini untuk mengembangkan kemitraan,'' ujar Huang di Jakarta.

Huang mengungkapkan, sepanjang tahun 2016, nilai investasi perusahaan Taiwan di Indonesia sudah mencapai USD 20 Juta.

''Keunggulan Indonesia adalah perekonomiannya tumbuh stabil, ditambah jumlah kelas menengahnya terus meningkat,” imbuhnya.

Jumlah kelas menengah di Indonesia diperkirakan mencapai 30 juta pada 2020.

Dia mengatakan, banyak perusahaan Taiwan yang memilih Indonesia sebagai pasar utama.

Perusahaan-perusahaan tersebut ingin menjual dan mengembangkan bisnisnya di Indonesia.

Chairman External Trade Development Council (Taitra) James CF Huang mengatakan, Indonesia merupakan mitra bisnis yang paling penting bagi Taiwan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News