Taiwan Cemaskan Invasi Tiongkok
Merasa Bakal Diserang pada 2020Rabu, 09 Oktober 2013 – 09:52 WIB
TAIPEI - Militer Tiongkok yang tumbuh semakin kuat menjadi ancaman tersendiri bagi Taiwan. Republik yang berada di kawasan Asia Timur tersebut yakin bahwa Tiongkok bakal merebut wilayahnya pada 2020. Itu tertuang dalam Laporan Pertahanan Nasional Taiwan 2013 kemarin (8/10).
Presiden Ma Ying-jeou dan jajaran pemerintahannya yakin Tiongkok bakal melancarkan serangan besar-besaran terhadap Taiwan suatu saat nanti. Bahkan, jika Taiwan yang bersekutu dengan Amerika Serikat (AS) mendapat bantuan dari negara-negara sahabat untuk melawan pun, Tiongkok akan tetap menang. Sebab, kini militer Negeri Panda tersebut tumbuh menjadi armada yang tangguh.
Dalam dua dasawarsa terakhir, menurut laporan Taiwan, anggaran militer Tiongkok melonjak signifikan. Anggaran rata-rata belanja militer negara komunis tersebut, kabarnya, menjadi dua digit. Bukan sekadar mendanai penambahan personel atau belanja senjata, Tiongkok juga mengalokasikan dana khusus untuk membiayai riset persenjataan.