Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Tak Ada Peningkatan Penumpang di Terminal Kalideres Jelang Natal

Minggu, 13 Desember 2020 – 08:23 WIB
Tak Ada Peningkatan Penumpang di Terminal Kalideres Jelang Natal - JPNN.COM
Calon penumpang berjalan di depan bus yang terparkir di Terminal Kalideres, Jakarta. Foto: ANTARA/FAUZAN

jpnn.com, JAKARTA - Terminal Kalideres Jakarta Barat belum ada peningkatan jumlah penumpang mudik menjelang libur Natal di tahun ini.

Kepala Terminal Kalideres Revi Zulkarnaen menyebut dua minggu sebelum hari-H Natal, jumlah penumpang sekitar 300 orang per hari.

"Kalau dulu saat masih normal, hari-hari begini bisa 1.600-1.700 penumpang," ujar Revi di Jakarta, kemarin.

Revi mengatakan, ada beberapa faktor yang menyebabkan penurunan penumpang, salah satunya ditiadakannya libur panjang pada akhir tahun.

Selain itu, pandemi COVID-19 membuat banyak penumpang langganan di terminal tersebut pulang kampung dan tidak tinggal lagi di Jakarta.

Kebanyakan, penumpang langganan di Terminal Kalideres berasal dari tujuan Kota Lampung, Padang, Palembang dan kota-kota lainnya di Provinsi Jawa Tengah.

"Kalau dulu hari libur long weekend penumpang Lampung, atau Jawa Tengah banyak. Mungkin mereka kena PHK (pemutusan hubungan kerja), jadi dia sudah di kampung dan enggak balik ke Jakarta," kata Revi.

Sementara bus-bus yang biasanya terlihat memadati terminal kini hanya datang bergantian menunggu sembari menunggu cukupnya jumlah penumpang, dan sisanya bersiaga di pangkalan.

Dua minggu sebelum hari-H Natal, jumlah penumpang di Terminal Kalideres sekitar 300 orang per hari.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close