Tak Cuma Evaluasi, Timnas AMIN Sebut Food Estate Harus Segera Dihentikan
jpnn.com - Juru Bicara Tim Pemenangan Nasional Anies Baswedan - Muhaimin Iskandar (Timnas AMIN), Hasreiza atau akrab disapa Reiza Patters merespons pernyataan Koordinator Staf Khusus Presiden, Ari Dwipayana soal food ?e?state.
Ari menyebut bahwa food estate di Kalimantan bukan proyek gagal dan hanya memerlukan evaluasi.
Reiza pun tak menampik bahwa food estate memang memerlukan evaluasi besar-besaran dengan cara segera menghentikan proyek tersebut.
"Ya, perlu evaluasi besar-besaran dengan menghentikannya segera," katanya di Jakarta, Senin (22/1).
?
Dia menegaskan bahwa alih-alih memperbaiki dan menyempurnakan proyek food estate seperti yang dikatakan Ari, pemerintah semestinya kembali fokus mendorong produksi petani dalam negeri.
"Negara harus kembali fokus pada mendorong produksi petani Indonesia dengan dukungan penuh dari negara," imbuhnya.
Reiza lantas menjelaskan bahwa jika paslon 01 terpilih pada Pilpres 2024, maka kebijakan utamanya adalah menghentikan food estate.
"Jika Mas Anies dan Cak Imin menjadi Presiden dan Wakil Presiden RI 2024-2029, kami akan pastikan food estate dihentikan," ucapnya.