Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Tak Punya KTP Bakal Diusir

Selasa, 09 Agustus 2016 – 11:47 WIB
Tak Punya KTP Bakal Diusir - JPNN.COM
Ilustrasi. Foto: Indopos

jpnn.com - BONTANG - Dinas Sosial dan Tenaga Kera (Disosnaker ) Bontang tak akan tinggal diam kepada warga pendatang yang tidak memiliki kartu tanda penduduk. Mereka sudah menyiapkan sanksi.

Disosnaker Bontang tak akan ragu memulangkan warga yang tidak punya kartu identitas.

Kepala Bidang Sosial Dinas Sosial dan Tenaga Kerja (Disosnaker) Bontang Sahabuddin mengatakan, identitas kependudukan di Kota Bontang memang masih jadi masalah yang tak kunjung kelar.

“Bagaimana tidak, sangat banyak pendatang yang berharap untuk dapat mengais rezeki di Kota Taman. Namun masalahnya, kesadaran mereka untuk melengkapi indentitas kependudukannya di Bontang masih rendah,” ungkapnya.

Akibatnya, kata dia, ditemukanlah kasus warga miskin yang tidak terdata. Mereka juga kemudian tidak terurus. Sebab, mereka tidak terdaftar sebagai warga Bontang.

Oleh karena itu, ia mengimbau agar warga bisa memerhatikan administrasi kependudukan.

Jika tidak terdata sebagai warga lokal, sambungnya, bisa saja mereka ditangkap karena sudah menjadi penduduk liar. Jika sampai itu terjadi, mereka pasti dipulangkan ke daerah asalnya.

“Memang banyak masyarakat yang tingkat kesadarannya kurang. Mereka menganggap sepele urusan identitas. Padahal itu sangat dibutuhkan,” tegasnya. (rm-2/jos/jpnn)

BONTANG - Dinas Sosial dan Tenaga Kera (Disosnaker ) Bontang tak akan tinggal diam kepada warga pendatang yang tidak memiliki kartu tanda penduduk.

Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close